18.12.15

Lazio 2-1 Udinese: Kalahkan 10 Pemain Udinese, Biancocelesti Lolos Ke Babak Perempat Final Coppa Italia


Lazio lolos ke babak perempat final Coppa Italia setelah mengalahkan 10 pemain Udinese dengan skor 2-1 tadi malam.

Pelatih Biancocelesti, Stefano Pioli dalam tekanan besar menyusul hasil tanpa kemenangan dalam tujuh pertandingan di Serie A, dan tentunya berharap mampu berbicara banyak di ajang Coppa Italia.

Pada babak pertama, Lazio memberikan ancaman melalui tendangan Antonio Candreva pada menit 10. Tapi, kiper Udinese berusia 18 tahun Alex Meret berhasil menyelamatkan gawangnya dari kebobolan.

Setengah jam pertandingan berjalan, Meret kembali tampil mengesankan setelah menggagalkan peluang Alessandro Matri.

Babak kedua, umpan lambung Giovanni Pasquale disambut Panagiotis Kone di dalam kotak penalti dan tendangan volinya tidak mampu dibendung kiper Lazio Etrit Berisha pada menit 67. Skor 0-1 untuk keunggulan tim tamu.

Tampaknya masa-masa suram Lazio akan terus berlanjut. Namun, tuan rumah terbantu dengan cederanya Rodrigo Aguirre yang membuat tim tamu harus bermain dengan sepuluh pemain. Udinese sudah menggunakan semua jatah pergantian pemain sehingga Aguirre tidak bisa diganti.

Situasi ini dimanfaatkan dengan baik oleh Biancocelesti. Pada menit 70, Alessandro Matri melepaskan tembakan dengan kaki kirinya ke arah pojok bawah gawang dan menjebol gawang Meret.

Sembilan menit kemudian, Danilo Cataldi berhasil mencetak gol kedua bagi Lazio. Skor 2-1 bertahan hingga pertandingan usai.

Hasil ini membuat Lazio bertemu Juventus di babak perempat final. Pertemuan mengulang duel tahun lalu di ajang yang sama di mana Bianconeri unggul 2-1 melalui babak perpanjangan waktu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar