16.1.16

Juventus Tertarik Datangkan Top Skor Serie B

gianluca lapadula pescara
Lapadula bersama Pescara via Ilrestodelcarlino.it
Juventus dikabarkan telah mengajukan tawaran untuk pemain pencetak gol terbanyak Serie B Gianluca Lapadula.

Striker Pescara itu sudah mencetak sebelas gol musim ini dan membuat Bianconeri mengincarnya.

Menurut Sportitalia, Juve telah melakukan pendekatan terhadap pemain 25 tahun tersebut, namun pihak Pescara menganggap itu tidak pas.

Meskipun demikian, Pescara bersedia membuka kembali negosiasi pada bulan Juni mendatang jika posisi mereka terus menanjak di klasemen Serie B.

Presiden Pescara, Daniele Sebastiani mengkonfirmasi Jum'at kemarin (15/01/2016) bahwa Si Nyonya Tua telah mengincar sang striker.

Setelah gagal mendapatkan Marco Verratti pada 2012 lalu, Juventus tertarik untuk mendatangkan bakat-bakat muda dari klub yang sering dikaitkan dengan mereka seperti Stefano Sensi dan Marcello Trotta.

Rekan setim Lapadula, Rolando Mandragora hampir menyelesaikan kepindahannya ke klub juara bertahan Serie A tersebut setelah tampil mengesankan untuk Pescara musim ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar